Berani bicara di depan publik : Cara cepat berpidato
; Penulis adalah seorang psikoterapis perilaku terlatih, yang sebelumnya berkecimpung di dunia teater. penulis memiliki gagasan bahwa model pelatihan yang terbukti ampuh bagi para aktor untuk mengatasi rasa cemas bisa juga diterapkan untuk pembicara di depan publik. Gagasan tersebut terus berkembang menjadi program pelatihan sistematis yang diberi nama Talk- Power (Kekuatan-Bicara). Kekuatan-Bicara mengajak kita berhadapan langsung dengan rasa takut sebagai penyebab utama yang menghambat keberhasilan bicara di depan publik. Reaksi rasa takut yang sangat kuat tersebut diakui sepenuhnya, dan ditangani secara ilmiah dari sudut pandang perilaku. Artinya, meskipun Anda pernah belajar mengatasi rasa takut untuk bicara di depan publik, tetapi, melalui pelatihan yang direncanakan dan dikelola dengan baik, Anda akan belajar sebuah metode baru yang lebih memuaskan tentang cara mengendalikan diri saat bicara didepan publik. Pelatihan sistematis tersebut disajikan lengkap di dalam buku ini. Melalui tulisan ini penulis mengajak para pembaca yang gugup bicara didepan publik, baik ditempat kerja, dalam rapat, maupun didalam kelas berubah menjadi orator handal yang profesional. Digambarkan juga langkah demi langkah bagaimana merencanakan serta menulis teks pidato yang jelas dan efektif. Penulis juga menganjurkan untuk menggunakan berbagai alat bantu seperti alat bantu visual, serta dilengkapi cara-cara menjawab pertanyaan dari audiens.
B200007985 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain